Dalam beberapa hari terakhir masa depan Oxlade-Chamberlain di Arsenal jadi bahan spekulasi. Sejumlah media Inggris menyebut pemain 23 tahun itu sudah merasa frustrasi bersama The Gunners dan ingin hijrah di akhir musim.
Hal itu ditanyakan langsung kepada Wenger yang melakukan sesi konferensi pers pada hari Kamis (9/3/2017) ini. Peracik taktik asal Prancis itu disebut cukup terkejut dengan rumor yang berkembang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya harap ia bertahan di sini. Ia pemain yang sangat menjanjikan. Ia tampak memiliki nilai-nilai yang kami inginkan di klub ini," katanya ketika ditanya apa Oxlade-Chamberlain akan bertahan musim depan.
(krs/fem)











































