Pertandingan Liga Inggris antara City melawan Everton, Selasa (22/8/2017), selesai dengan skor akhir 1-1. Everton unggul lebih dulu dalam laga itu,berkat gol Wayne Rooney pada babak pertama.
City harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-44, karena Kyle Walker mendapat kartu kuning kedua. Kendati defisit pemain, City mampu menyamakan kedudukan lewat Raheem Sterling di menit ke-82.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Sterling Selamatkan City dari Kekalahan |
"Kami menyuguhkan permainan yang bagus pada babak kedua, mirip dengan musim lalu saat kami melawan mereka di sana. Kami menciptakan peluang di babak pertama, tapi kami tak bisa menyelesaikannya. Kami harus mencoba untuk menciptakan peluang," kata Guardiola di BBC.
"Mereka membuat aksi yang bagus. Kami sudah melakukan segala hal, saya tak tahu bagai mana banyak peluang yang sudah diciptakan atau yang mereka ciptakan."
"Pada babak kedua, kami membuat beberapa perubahan taktik dan menciptakan peluang."
"Saya senang dengan semua itu. Kami kehilangan dua poin. Kami ada di sini untuk mendapat hasil bagus, pada akhirnya kami harus menganalisa performanya. 10 melawan 11, tim Liga Europa, kami sudah mencoba. Pada akhirnya kami melewatkan peluang. Meski kami mencetak gol, kami tak bisa menang," kata manajer asal Spanyol itu lagi.
(cas/mfi)











































