Ederson langsung tampil gemilang di Liga Inggris sejak dibeli dari Benfica. Dia seakan membuktikan diri layak dihargai mahal, seharga 35 juta pound sterling.
Sudah ada tujuh clean sheet yang dibukukan Ederson dalam sembilan pertandingan di Liga Inggris. City pun belum menelan kekelahan hingga sembilan pertandingan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ederson mengaku tak akan mengubah gaya bermainnya usai itu. Dia mengaku tak punya rasa takut.
"Itu caraku bermain --andai aku harus menggunakan tanganku, kepalaku, kakiku untuk membantu tim, maka itu yang akan aku lakukan," kata Ederson di Sports Mole.
"Aku selalu bermain dengan cara yang sama. Aku tak punya rasa takut," dia menambahkan.
(cas/raw)











































