Bravo, 34 tahun, direkrut dari Barcelona pada tahun lalu. Akan tetapi, karena performanya yang tak meyakinkan pada musim lalu, City mendatangkan Ederson Moraes. Bravo pun tergusur ke bangku cadangan.
Sebagai kiper kedua, Bravo baru sekali main di Premier League musim ini. Dia menggantikan Ederson yang mengalami cedera di tengah laga melawan Liverpool pada bulan September.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Anda harus profesional, bekerja keras, bersiap-siap, tidak bersantai, dan selalu siap untuk manajer," ujar Bravo di Sky Sports.
"Saya sangat gembira, tim bekerja dengan sangat baik. Bahkan meski saya bermain atau tidak, kami menikmati segalanya," katanya.
"Kami harus terus bekerja dan punya kesempatan main," kata Bravo.
(mfi/rqi)