Pertandingan antara Chelsea melawan Arsenal akan berlangsung di Stamford Bridge, Kamis (11/1/2018) dinihari WIB. Si Biru sedang dalam laju tak terkalahkan menatap laga itu.
Dalam delapan pertandingan terakhir, Chelsea memetik lima kali kemenangan dan tiga hasil imbang. Tapi dalam dua pertandingan terakhir, Chelsea tertahan imbang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di sepanjang kiprahnya di Inggris, Conte sudah enam kali menghadapi Arsenal. Hasilnya, Conte baru sekali menang, dua kali memetik hasil imbang, dan tiga kali menelan kekalahan.
Dua dari tiga kekalahan itu ditelan dalam laga perebutan trofi. Satu di final Piala FA, yang lainnya di pertandingan Community Shield.
Dalam pertandingan terakhir pada 3 Januari lalu, Chelsea menuai hasil imbang 2-2 saat berhadapan dengan Arsenal. Jack Wilshere sempat membawa Arsenal unggul lebih dulu, Chelsea membalas dua kali lewat Eden Hazard dan Marcos Alonso.
Kemenangan Chelsea yang sudah ada di depan mata sirna setelah Hector Bellerin membukukan gol di menit-menit akhir pertandingan.
Menatap lawatan ke kandang Chelsea, Arsenal sedang dalam periode negatif. Mereka sudah tak pernah menang dalam tiga pertandingan terakhir dengan catatan dua kali imbang dan sekali menelan kekalahan.
Kekalahan terakhir ditelan saat melawan Nottongham Forest di babak ketiga Piala FA. Arsenal pun mencatatkan pencapaian terburuk di Piala FA di bawah asuhan Arsene Wenger. Dengan begitu, Chelsea mempunyai kans besar untuk mengulang kemenangan saat menjamu Arsenal di Liga Inggris musim lalu. Mereka menang dengan skor akhir 3-2 pada laga yang berlangsung pada 4 Februari 2017.
(cas/krs)











































