Cech: Arsenal Semakin dalam Bahaya

Cech: Arsenal Semakin dalam Bahaya

Rifqi Ardita Widianto - Sepakbola
Senin, 15 Jan 2018 16:04 WIB
Foto: Dylan Martinez/REUTERS
London - Arsenal semakin mendapatkan tekanan usai kalah di Bournemouth. Kans lolos ke Liga Champions musim depan jadi pertaruhan besar.

Arsenal kalah 1-2 saat bertandang ke Bournemouth, Minggu (14/1/2018) malam WIB. Unggul terlebih dulu lewat Hector Bellerin, The Gunners lantas kebobolan oleh Callum Wilson dan Jordan Ibe.

Kekalahan ini membuat posisi Arsenal di persaingan menuju empat besar semakin tercecer. Anak-anak London utara saat ini mengumpulkan nilai 39 dari 23 pertandingan, tertinggal delapan angka dari Chelsea di posisi empat yang jadi batas zona Liga Champions

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dengan tren negatif belakangan ini, Arsenal perlu segera bangkit jika tak mau gagal lolos ke Liga Champions lagi. Tim arahan Arsene Wenger tersebut cuma menang dua kali dari sembilan partai liga terakhir, dengan lima kali imbang dan dua kekalahan.

"Situasinya jadi sangat berbahaya untuk kami, karena kami ingin berada di empat besar setidaknya. Ketika Anda kalah di laga-laga seperti yang kami alami sejauh ini saat bertandang, ketika kami sempat dalam posisi memimpin, Anda menempatkan diri di posisi yang amat sulit," kata kiper Arsenal Petr Cech.

"Di tiap pertandingannya, muncul tekanan sedikit lebih banyak. Jadi semoga kami akan mampu siap untuk laga yang berikutnya, memenanginya, dan melaju dari sana," imbuhnya seperti dilansir situs resmi klub.

Arsenal juga tanpa kemenangan di lima partai terakhir seluruh ajang, usai berimbang tiga kali dan kalah dua kali. (raw/nds)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads