Lloris: Pogba Dikritik Secara Tak Adil karena Harga Transfernya

Lloris: Pogba Dikritik Secara Tak Adil karena Harga Transfernya

Novitasari Dewi Salusi - Sepakbola
Kamis, 18 Okt 2018 10:33 WIB
Paul Pogba banyak dikritik musim ini (Foto: Warren Little/Getty Images)
London - Performa Paul Pogba bersama Manchester United musim ini banyak dikritik. Namun menurut Hugo Lloris, kritik untuk Pogba tidaklah adil.

Pogba kembali ke MU pada 2016 setelah sempat memperkuat Juventus. Setan Merah mengeluarkan dana mencapai 89 juta pound yang kala itu merupakan rekor transfer dunia.

Namun performa Pogba tak konsisten. Musim ini, setelah mengantar Prancis jadi juara dunia, pesepakbola 25 tahun itu kerap disorot karena dinilai tak mampu mengangkat performa MU.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Lloris yang merupakan rekan setim Pogba di timnas Prancis memberikan pembelaannya. Menurutnya, Pogba kerap disorot karena nilai transfernya yang tinggi.

"Dia punya status di Inggris, mungkin karena besarnya nilai transfernya," ujar Lloris kepada Mirror.

"Kadang orang-orang menghakiminya tidak terlalu adil. Sekarang dia sudah lebih dewasa, dia tahu apa yang harus dilakukan, dia membuktikannya bersama kami."

"Saya pikir performanya di United jauh dari kata buruk yang dibilang orang-orang. Tentunya dia adalah bagian dari tim yang hasilnya lebih buruk dari yang kita duga," imbuhnya.





Tonton juga 'Pogba-Mourinho Tak Saling Sapa di Sesi Latihan':

[Gambas:Video 20detik]

(nds/rin)

Hide Ads