Henderson sudah absen sejak Oktober lalu. Gelandang Liverpool itu mengalami cedera hamstring saat Liverpool menang 1-0 atas Huddersfield Town.
Masalah yang sama juga dialami oleh Keita. Namun Keita disebut sudah siap berlatih akhir pekan ini.
Meski demikian, Henderson dan Keita tetap tidak akan dibawa dalam lawatan ke Emirates Stadium, Minggu (4/11/2018) dini hari WIB. Manajer Liverpool Juergen Klopp tak ingin buru-buru menurunkan keduanya sampai benar-benar pulih.
"Hendo merasa sangat baik, tapi mungkin awal pekan depan dia akan kembali berlatih. Naby akan kembali di akhir pekan ini, tapi tidak ada bedanya (soal peluang dia main)," ujar Klopp seperti dilansir FourFourTwo.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Mereka sepenuhnya tepat waktu, seperti yang kami duga. Kami tidak harus buru-buru, sebenarnya kami tidak bisa, tapi tidak ada alasan untuk mencobanya," katanya.
Baca juga: Arsenal Sedang Sulit Menang atas Liverpool |