'Oezil Masih Pemimpin di Arsenal'

'Oezil Masih Pemimpin di Arsenal'

Lucas Aditya - Sepakbola
Kamis, 11 Apr 2019 19:23 WIB
Pemain Arsenal, Mesut Oezil. (Foto: John Sibley/Reuters)
London - Mesut Oezil mendapatkan sorotan karena aksi melempar jaket saat Everton vs Arsenal. Meski demikian, dia masih dinilai sebagai pemimpin di skuat The Gunners.

Oezil tertangkap kamera melemparkan jaket ke arah Emery dan Marco Silva saat Arsenal dikandaskan Everton 0-1. Dalam lawatan di Goodison Park itu dia tak bermain penuh, digantikan oleh Alex Iwobi pada menit ke-74.

Kontribusi Oezil untuk tim musim ini juga masih minim. Dia baru membukukan lima gol dan tiga assist untuk Arsenal di semua ajang. Di bawah asuhan Unai Emery, pemain berdarah Turki itu bermain 27 kali di tiga ajang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT




Pembelaan diungkapkan oleh salah satu pemain Arsenal, Alexandre Lacazette. Pemain Prancis menegaskan bahwa kini situasi sudah baik-baik saja.

"Dia masih seorang pemimpin meski dia tahu dia tak harus melakukan ini," kata Lacazette di Standard.

"Saat anda marah karena suatu alasan, terkadang anda melakukan suatu hal yang tak harus dilakukan. Itu penting untuknya, tapi hari ini semua baik-baik saja," dia menambahkan.

(cas/nds)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads