Salah dan Firmino sudah kembali lagi berlatih bersama Liverpool pasca mendapatkan libur tambahan karena membela negara masing-masing di ajang internasional. Firmino berlaga bersama Brasil di Copa America 2019, sedangkan Salah tampil di Piala Afrika 2019 membela Mesir.
Kedua pemain ini bahkan langsung diturunkan oleh Klopp sejak menit awal saat Liverpool berhadapan dengan Lyon di Stade de Geneva, Kamis (1/8/2019) dini hari WIB pada laga ujicoba. Firmino tampil selama 31 menit dan berhasil mengemas satu gol. Salah baru diganti saat jeda oleh Bobby Duncan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hal ini menjadi kabar positif bagi The Reds jelang laga Comunnity Shield kontra Manchester City akhir pekan nanti Minggu (4/8/). Namun Klopp belum sepenuhnya menjamin dua pilar lini depan Liverpool ini bakal merumput menghadapi The Citizens.
"Saya belum bisa memastikan saat ini. Kita harus melihatnya besok," tutur Klopp dikutip dari Liverpool Echo.
"Saya tidak mengatakan 100 persen, tetapi ada kemungkinan mereka bisa bermain. Mungkin sejak awal karena tidak memungkinkan mengganti pemain saat laga berjalan setengah jam."
"Kita harus melihat bagaimana mereka bereaksi besok, sekarang latihan bukan tentang intensitas tetapi tentang detail," ungkapnya.
"Kami harus benar-benar mempersiapkan laga melawan City berbeda dari semua pertandingan lain yang kami mainkan. Kami harus memainkan pertandingan pramusim menghadapi City untuk mempersiapkan diri melawan mereka di musim yang sebenarnya," ujar mantan pelatih Borussia Dortmund ini menyimpulkan.
(pur/raw)