Burnley Vs MU: Martial Bawa Setan Merah Unggul di Babak I

Burnley Vs MU: Martial Bawa Setan Merah Unggul di Babak I

Putra Rusdi K - Sepakbola
Minggu, 29 Des 2019 03:36 WIB
Burnley Vs MU: Martial Bawa Setan Merah Unggul di Babak I
Manchester United unggul 1-0 di babak pertama berkat gol Anthony Martial (Foto: Jan Kruger/Getty Images)
Jakarta - Manchester United unggul 1-0 di babak pertama atas Burnley. Mereka mampu menembus disiplinnya lini belakang The Clarets lewat gol Anthony Martial.

Berlaga di Turf Moor Stadium, pada pekan ke-20 Liga Inggris, Minggu (29/12/2019) dini hari WIB, MU berusaha untuk memegang kendali di awal laga. Burnley meredam tim tamu dengan memperagakan permainan keras.

Mereka kerap kali melakukan pelanggaran demi menghentikan serangan Setan Merah. Hal ini membuat tim tamu punya kesempatan dari tendangan bebas pada menit ke-13.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Marcus Rashford yang menjadi eksekutor melepas sepakan keras yang meluncur deras ke arah gawang Burnley. Namun, Nick Pope dengan gemilang mampu menepis bola.



Pada menit ke-15, Rashord kembali mengancam gawang Burnley. Berawal dari aksi Anthony Martial di sisi kiri, ia memberikan umpan ke Daniel James di kotak penalti.

Dengan sekali kontrol, James menyodorkan bola ke Rashford. Ia langsung menyambar bola. Kali ini, usahanya masih melebar tipis di kiri gawang Pope.

Memasuki pertengahan babak pertama, Burnley tampil lebih bertahan dengan menumpuk banyak pemain di belakang. Situasi ini membuat MU tampil lebih sabar dalam mengembangkan permainan

Mereka hampir saja memecah kebuntuan di laga ini di menit ke-33. Umpan silang Brandon Williams yang melakukan overlap dari kanan menemui James.

Sepakan James yang diblok pemain Burnley justru mengarah ke Martial yang berdiri di depan gawang. Ia dengan cepat melepas tembakan mendatar.

Pope mati langkah melihat bola meluncur ke arah gawangnya. Namun Burnley selamat dari kebobolan usai Phil Bardsley menghalau bola tepat di garis gawang.

Dua menit jelang babak pertama usai, MU akhirnya mampu mencetak gol di laga ini. Kesalahan Charlie Taylor yang tak mampu menguasai bola dengan baik harus di bayar mahal.

Bola mampu direbut oleh James yang langsung melepas umpan ke Martial. Pemain asal Prancis lalu mendorong bola ke kotak penalti sebelum memperdayai Pope.

Skor berubah menjadi 1-0 untuk MU. Keunggulan ini mampu dipertahankan pasukan Ole Gunnar Solskjaer hingga babak pertama berakhir.

Susunan Pemain Burnley Vs Manchester United

Burnley: Nick Pope; Phil Bardsley, James Tarkowski, Ben Mee, Charlie Taylor; Jeff Hendrick, Ashley Westwood, Jack Cork, Dwight McNeil; Chris Wood, Ashley Barnes.

Manchester United: David de Gea; Ashley Young, Victor Lindelof, Harry Maguire, Brandon Williams; Fred, Nemanja Matic; Daniel James, Andreas Pereira, Marcus Rashford; Anthony Martial.




(pur/nds)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads