Raheem Sterling kerap bertukar jersey dengan lawan-lawannya di lapangan hijau. Satu yang paling dia incar adalah jersey Lionel Messi.
Sebagai pesepakbola, Sterling sudah bisa mendapatkan seluruh trofi di Inggris yang tersedia, mulai dari Premier League hingga Community Shield. Selama itu pula, Sterling sudah pasti bertemu banyak pemain.
Nah, sebagai pemain, Sterling tentu sering meminta jersey lawan-lawannya seperti kebanyakan pemain. Mengumpulkan jersey para pesepakbola khususnya nama-nama top jadi kerjaan Sterling saat ini.
Selain di Inggris, sudah banyak lawan yang dihadapi Sterling di Eropa baik saat berseragam Liverpool maupun Manchester City. Oleh karenanya, jangan heran jika koleksi jersey para pemain non Premier League Sterling cukup banyak.
Baca juga: Sterling Masih Kurang 15 Gol dari Target |
Hingga saat ini, Sterling tak pernah mau mempublikasikan karena hal itu akan dilakukan ketika pensiun. Satu impian Sterling adalah memiliki jersey kapten Barcelona Lionel Messi.
Sterling pernah menghadapi Barcelona sekitar beberapa tahun lalu, tapi saat itu dia bertukar jersey dengan Neymar.
"Saya adalah kolektor jersey, tapi saya belum memajangnya di dinding saat ini," ujar Sterling kepada BBC Radio 5 Live.
"Saya tidak ingin ketika ada yang datang ke rumah tahu bahwa saya pesepakbola. Rumah saya hanya untuk keluarga," sambungnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tapi tentunya ketika pensiun, dan tinggal di sebuah tempat, saya akan pajang seluruh jersey itu - semoga saja banyak - dan saya akan memilih jersey lawan favorit saya serta ruang untuk trofi serta jersey."
"Saya ingin sekali mendapatkan jersey Messy - saya mendapat jersey Neymar ketika kami menghadapi Barcelona, saya rasa itu jersey pertama yang saya minta," tutupnya.
(mrp/bay)