Arsenal kalah dari Manchester City di pertemuan pertama musim ini. Menghadapi duel jilid kedua, Arsenal datang dengan semangat baru.
Arsenal kalah telak 0-3 saat menjamu City di Emirates Stadium pada Desember lalu. The Gunners kala itu masih ditangani oleh Freddie Ljungberg yang menggantikan Unai Emery.
Arsenal akan gantian tandang ke Etihad Stadium dalam lanjutan Premier League, Kamis (18/6/2020) dini hari WIB. Laga City vs Arsenal ini bisa disaksikan di Mola TV lewat link ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berbeda dari pertemuan pertama, Arsenal kini ditangani oleh Mikel Arteta yang sebelumnya adalah asisten Pep Guardiola di City. Kedatangan Arteta disebut Bernd Leno mendongkrak rasa percaya diri Arsenal.
"Itu tim yang beda banget, mental kami tidak bagus. Kami tidak percaya diri," ujar Leno soal kekalahan Arsenal atas City, seperti dikutip Evening Standard.
"Saya kira cara kami main bersama Mikel ketika dia datang berbeda. Ada semangat baru di dalam tim. Kami tidak main luar biasa, tapi kami menang dengan mental dan punya dasarna. Saya kira itu adalah poin utamanya," lanjut kiper asal Jerman itu.
"Ketika Mikel tiba, dia tidak banyak bicara soal taktik atau kualitas pemain, dia bicara soal mentalitas, disiplin, dan respek, baik di dalam maupun luar lapangan. Dalam hal ini saya kira kami makin bagus."
"Kami masih punya peluang untuk juara Piala FA. Kami masih berpeluang ke Eropa, semoga ke Liga Champions," katanya menambahkan.
Baca juga: 11 Fakta Duel Manchester City vs Arsenal |
(nds/mrp)