Liverpool Masih Bisa Pecahkan Rekor-rekor Ini

Liverpool Masih Bisa Pecahkan Rekor-rekor Ini

Kris Fathoni W - Sepakbola
Kamis, 09 Jul 2020 09:42 WIB
BRIGHTON, ENGLAND - JULY 08: Mohamed Salah of Liverpool celebrates after scoring his teams first goal during the Premier League match between Brighton & Hove Albion and Liverpool FC at American Express Community Stadium on July 08, 2020 in Brighton, England. Football Stadiums around Europe remain empty due to the Coronavirus Pandemic as Government social distancing laws prohibit fans inside venues resulting in all fixtures being played behind closed doors. (Photo by Paul Childs/Pool via Getty Images)
Liverpool Masih Bisa Pecahkan Rekor-rekor Ini. (Foto: Getty Images/Pool)
Jakarta -

Liverpool, juara Liga Inggris musim ini, kian dekat ke sejumlah rekor Premier League. Tiga kemenangan lagi bahkan bakal memastikan si Merah memecahkan dua rekor.

Hal itu terjadi seiring dengan keberhasilan the Reds meraih kemenangan ke-30 di Premier League musim ini. Brighton Vs Liverpool, Kamis (9/7/2020) dini hari WIB, berakhir dengan kemenangan buat tim tamu lewat skor 3-1.

Dengan demikian, Liverpool kini mengoleksi 92 poin hasil dari 30 kali menang, dua kali kalah, dan dua kali seri dari 34 laga Premier League yang sudah mereka jalani musim ini. Masih ada empat laga sisa sampai musim habis.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dari jumlah laga sisa tersebut, Liverpool mutlak bakal memecahkan dua rekor jika berhasil meraih tiga kemenangan lagi, sebagaimana dicatat PremierLeague.com.

Yang pertama adalah soal jumlah kemenangan terbanyak di satu musim. Saat ini rekor itu dipegang oleh Manchester City dengan 32 kemenangannya pada musim 2017/18 dan 2018/19.

ADVERTISEMENT

Liverpool cuma butuh dua kemenangan lagi untuk menyamai pencapaian Man City itu. Tapi jika bisa meraih minimal tiga kemenangan, skuad Juergen Klopp akan memecahkan rekor tersebut.

Yang kedua adalah soal rekor poin dalam semusim, yang juga dipegang oleh Man City (100 poin). Liverpool cuma butuh tambahan delapan angka dari empat laga sisa (yang bisa dicapai dengan dua kali menang dan dua kali seri) untuk bisa menyamainya.

Namun, andaikata Liverpool berhasil meraih minimal tiga kemenangan di sisa musim, menambahkan sembilan angka ke raihannya sekarang, rekor poin Man City dalam semusim akan berhasil dipecahkan.

Selain kedua rekor itu, PremierLeague.com mencatat ada pula rekor lain yang juga masih dibidik Liverpool musim ini. Yakni soal jumlah kemenangan kandang dan selisih poin dengan tim runner-up.

"Chelsea, Man Utd, dan Man City sudah pernah meraih 18 kemenangan kandang di satu musim Premier League. Di 2019/2020 sejauh ini, Liverpool telah memenangi seluruh 17 laga kandangnya dan bisa menjadi tim pertama yang sapu bersih 19 kemenangan kandang."

"Man City meraih gelar juara 2017/2018 dengan (selisih) 19 poin dan Liverpool dalam jalur untuk melampaui jumlah tersebut."

Saat ini Liverpool bertengger di puncak klasemen Liga Inggris dengan keunggulan 23 poin atas Man City di posisi kedua.




(krs/raw)

Hide Ads