Emirates Stadium akan menggelar laga Arsenal vs Liverpool. The Reds bakal berharap banyak pada Mohamed Salah dan Roberto Firmino untuk menang.
Meski sudah menjadi juara Liga Inggris 2019/2020, Liverpool masih coba mengejar rekor 100 poin Manchester City. Dengan hasil imbang kontra Burnley beberapa hari lalu, Liverpool wajib mengalahkan Arsenal, Kamis (16/7/2020) dini hari WIB nanti.
Dengan performa yang angin-anginan sejak Premier League 2019/2020 dimulai lagi, Liverpool tidak mudah meraih kemenangan atas Arsenal. Apalagi, Arsenal juga butuh tiga poin demi menjaga kans tampil di Eropa.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Saat ini Arsenal masih berada di posisi kesembilan klasemen Liga Inggris dengan 50 poin dari 25 laga, selisih lima angka dari Wolverhampton di posisi keenam yang merupakan atas akhir zona Eropa.
Baca juga: 10 Fakta Jelang Arsenal Vs Liverpool |
Liverpool sebenarnya punya rekor bagus saat menghadapi Arsenal, yakni tak terkalahkan dari sembilan pertandingan terakhirnya dengan lima kemenangan dan empat seri. Sayangnya dari empat lawatan terakhir ke London Utara, Liverpool cuma sekali menang dan tiga kali imbang.
Kini Liverpool bertekad memperbaiki catatan itu sekaligus menjaga kans memecahkan rekor poin City. Modalnya adalah Salah dan Firmino di lini serang, yang punya rekor bagus saat menghadapi Arsenal.
Salah membuat dua gol saat Liverpool mengalahkan Arsenal 3-1 di Anfield awal musim ini. Total sudah enam gol dan dua assist dibuat Salah dari delapan pertemuan terakhir.
Firmino, yang baru membuat sembilan gol musim ini, dapat memperbaiki statistiknya itu. Sebab, Firmino adalah pemain Liverpool paling tajam saat bertemu Arsenal, yakni delapan gol dan tiga assist dari sembilan pertemuan.
Bahkan musim lalu, Firmino sempat membuat hat-trick saat Liverpool menang 5-1 atas Arsenal di Anfield. Kira-kira, di duel Arsenal vs Liverpool, berapa gol bakal dicetak Firmino dan Salah? Untuk menyaksikan laga tersebut, silakan tengok link live streaming Mola TV di sini.