Fred Cetak Gol Penting buat MU, Roy Keane Tetap Tak Terkesan

Fred Cetak Gol Penting buat MU, Roy Keane Tetap Tak Terkesan

Lucas Aditya - Sepakbola
Senin, 12 Apr 2021 20:30 WIB
LONDON, ENGLAND - APRIL 11: Fred of Manchester United celebrates after scoring their teams first goal during the Premier League match between Tottenham Hotspur and Manchester United at Tottenham Hotspur Stadium on April 11, 2021 in London, England. Sporting stadiums around the UK remain under strict restrictions due to the Coronavirus Pandemic as Government social distancing laws prohibit fans inside venues resulting in games being played behind closed doors. (Photo by Adrian Dennis - Pool/Getty Images)
Fred tetap dikritik meski sudah bikin gol saat Manchester United menang 3-1 atas Liverpool. (Foto: Getty Images/Pool)
Jakarta -

Fred menjadi salah satu kunci kemenangan Manchester United atas Tottenham Hotspur. Kendati begitu, pemain Brasil itu masih dinilai kurang sip oleh Roy Keane.

MU menang 3-1 atas The Lilywhites di lanjutan Liga Inggris. Dalam laga di Tottenham Hotspur Stadium, Minggu (11/4/2021) malam WIB, MU ketinggalan 0-1 di babak pertama akibat gol Son Heung-min.

MU baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-57. Gol penting itu dicetak Fred, yang membukukan namanya di papan skor usai meneruskan bola rebound hasil sepakan Edinson Cavani. Dua gol MU lainnya tercatat atas nama Cavani dan Mason Greenwood.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bagi Fred, ini merupakan gol keduanya di MU di Liga Inggris. Sebelumnya, pemain 28 tahun itu mencetak gol di musim 2018/2019.

[Gambas:Youtube]

ADVERTISEMENT

Sumbangan gol Fred yang minim untuk MU itu yang dikritik oleh eks kapten Setan Merah. Tapi, dia memuji permainan sip tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer.

"Cuma karena Fred mencetak gol --saya pikir dia mengerikan. Saya tak tahu apa yang dipikirkan oleh orang-orang, bilang bahwa dia bermain bagus. Saya pikir dia mengerikan," kata Keane di The Sun.

"Tapi sekali lagi, koneksi permainan yang bagus dari United --mereka bagus dalam hal itu. Permainan cepat. Satu-dua di sekitar kotak. Pertahanan yang buruk dari Tottenham dan Fred ada di posisi yang benar."

"Saya pikir dia akan melewatkan peluang, tapi pergerakan yang bagus dari United."

"Permainan yang menyenangkan (dari) Fernandes, seperti ini yang dilakukan pemain bagus --permainan cepat, permainan pintar, permainan cerdas," kata dia menambahkan.

(cas/ran)

Hide Ads