Duel Wolverhampton Wanderers vs Tottenham Hotspur di Liga Inggris kini memasuki half time. Hasil sejauh ini adalah 1-0 buat keunggulan Tottenham lewat gol penalti Dele Alli. Berikut jalannya pertandingan di babak pertama.
Baru empat menit laga berjalan di Molineux Stadium, Minggu (22/8/2021) malam WIB, Japhet Tanganga dan Marcal berbenturan kencang saat berebut bola udara.
Tim medis langsung masuk lapangan untuk memberikan perawatan buat kedua pemain. Untungnya, mereka baik-baik saja walaupun sempat beberapa waktu terkapar di lapangan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tiga menit kemudian, sebuah operan dari Marcal di sisi kiri mampu meloloskan Adama Traore. Usai menguasai bola, Traore mencari ruang tembak, walaupun bola sepakannya masih jauh dari bidang sasaran.
Wasit menunjuk titik putih usai Dele Alli terjatuh saat laga Wolverhampton Wanderers vs Tottenham Hotspur memasuki menit ke-8. Penalti buat Tottenham. Alli sendiri yang maju mengeksekusi penalti itu dan tak membuang peluang. Tottenham unggul 1-0.
Di menit ke-12, Adama Traore tiba-tiba memotong dengan cepat di sisi kiri dan tampak membahayakan pertahanan Spurs. Umpan tariknya mengarah ke Nelson Semedo, yang terjatuh saat berduel dengan Oliver Skipp. Klaim penalti Wolves dimentahkan wasit.
Setelah itu, Wolves beberapa kali melancarkan ancaman ke arah gawang Tottenham, yang melahirkan kemelut di menit ke-17 dan semenit lewat peluang lain yang diredam Eric Dier. Spurs masih bertahan dengan keunggulan tipis.
Wolves masih terus pegang kendali serangan, dengan Tottenham kesulitan keluar dari tekanan. Setelah serangan bergelombang, Trincao melepaskan tembakan ke arah gawang Spurs di menit k-33 walaupun sudah lebih dulu terjebak offside.
Baca juga: Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea |
Di menit ke-37, Lucas Moura mengirim bola ke Steven Bergwijn yang kemudian memberi umpan tarik ke Alli yang tak terkawal. Alli sudah mati langkah, tapi rupanya bendera offside juga sudah diangkat.
Tak berapa lama setelah itu, Marcal melancarkan tekel keras kepada Japhet Tanganga. Wasit mencabut kartu kuning, dengan Tanganga juga masih tampak kesakitan saat akhirnya bisa beraksi lagi.
Memasuki menit ke-43, Tottenham mendapat kartu kuning lagi usai Skipp melanggar lari Traore. Dari tendangan bebas yang mengikuti, bola bergulir sampai akhirnya dikuasai Ruben Neves yang tembakannya bisa diamankan Hugo Lloris.
Susunan Pemain Wolverhampton Wanderers vs Tottenham Hotspur:
Wolves: José Sá, Romain Sass, Conor Coady, Marcal, Nelson Semedo, Max Kilman, Ruben Neves, Joao Moutinho, Trincao, Adama Traore, Raul Jimenez.
Tottenham: Hugo Lloris, Japhet Tanganga, Eric Dier, Davinson Sanchez, Sergio Reguilon, Oliver Skipp, Pierre-Emile Hojbjerg, Dele Alli, Lucas Moura, Steven Bergwijn, Son Heung-min.
(krs/raw)