Guardiola Samai Rekor Mourinho dan Sir Alex, tapi Lebih Sip!

Afif Farhan - detikSepakbola
Kamis, 02 Des 2021 15:20 WIB
Guardiola Samai Rekor Mourinho dan Sir Alex, tapi Lebih Sip! (Getty Images)
Birmingham -

Pep Guardiola mencatatkan rekor kemenangan 150 kali di Liga Inggris. Guardiola samai rekor milik Sir Alex Ferguson dan Jose Mourinho itu!

Pep Guardiola petik kemenangan, kala timnya Manchester City kalahkan tuan rumah Aston Villa di lanjutan Liga Inggris pekan ke-14, Kamis (2/12) dinihari WIB. City menang dengan skor 2-1.

Manchester City unggul duluan lewat gol Ruben Dias dan Bernardo Silva. Tuan rumah cuma sekali membalas, via Ollie Watkins.

Manchester City terus berada di papan atas Klasemen Liga Inggris. City sementara duduk di peringkat kedua dengan 32 poin, minus satu poin dari Chelsea di peringkat pertama.

Dilansir dari Squawka, kemenangan tersebut juga terasa spesial bagi manajer Pep Guardiola. Kini, Guardiola sudah capai 150 kemenangan di Liga Inggris, sejak tahun 2016.

Guardiola menyamai rekor kemenangan tersebut yang sebelumnya dipegang oleh Jose Mourinho dan Sir Alex Ferguson.

Pep Guardiola (Getty Images/Clive Brunskill)

Hanya saja, Pep Guardiola lebih baik. Guardiola meraih 150 kemenangan di Liga Inggris dengan 204 laga. Sementara Mourinho butuh 230 laga dan Sir Alex butuh 247 laga.

Pep Guardiola sudah mengarungi 316 laga bersama Manchester City di seluruh kompetisi. Dengan hasil, 235 kali menang, 33 kali seri, dan 48 kali kalah.

Guardiola turut mempersembahkan tiga titel juara Liga Inggris, empat kali Piala Liga Inggris, dan sekali Piala FA. Hanya titel Liga Champions saja, yang belum masuk ke lemari di Etihad Stadium.




(aff/bay)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork