Diserang COVID-19, Liverpool Tutup Kompleks Latihan

Diserang COVID-19, Liverpool Tutup Kompleks Latihan

Yanu Arifin - Sepakbola
Rabu, 05 Jan 2022 19:17 WIB
KIRKBY, ENGLAND - SEPTEMBER 14: Jurgen Klopp, Manager of Liverpool speaks to Ibrahima Konate of Liverpool during a training session ahead of their UEFA Champions League group stage match against AC Milan at AXA Training Centre on September 14, 2021 in Kirkby, England. (Photo by Nathan Stirk/Getty Images)
Skuad Liverpool saat berlatih di kompleks latihannya. (Foto: Nathan Stirk/Getty Images)
Liverpool -

Liverpool sedang diterpa badai virus corona di skuadnya, sampai kompleks latihannya ditutup. Kondisi itu mengancam laga melawan Arsenal di Piala Liga Inggris.

Setelah Manchester United dan Chelsea, kini Liverpool dihantam badai virus corona. Terakhir, asisten manajer Pep Lijnders yang dinyatakan positif, mengikuti jejak manajer Juergen Klopp.

Kondisi itu sampai membuat kompleks latihan Liverpool ditutup. Keputusan itu diambil, setelah berkonsultasi dengan otoritas kesehatan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Liverpool mengonfirmasi fasilitas latihan tim utama di AXA Training Centre ditutup sementara terkait berkembangnya jumlah kasus positif COVID-19," jelas pernyataan Liverpool.

Tidak jelas kapan Kirkby akan dibuka lagi. Tak ayal, laga melawan Arsenal menjadi terancam, seperti dilaporkan Independent.

ADVERTISEMENT

Liverpool memang akan melawan Arsenal di semifinal Piala Liga Inggris di Emirates Stadium, dengan leg pertama digelar Jumat (7/1/2021) dini hari WIB. The Reds sendiri sudah mengajukan permintaan penundaan laga.

Dengan ditutupnya Kirkby, situasi di Liverpool berarti belum membaik. Alhasil, laga melawan Arsenal diprediksi bakal ditunda.

(yna/krs)

Hide Ads