Tuchel Heran Chelsea Sedang Jelek di Kandang

Tuchel Heran Chelsea Sedang Jelek di Kandang

Putra Rusdi K - Sepakbola
Sabtu, 23 Apr 2022 10:20 WIB
Chelseas head coach Thomas Tuchel reacts as he watches his players from the sidelines during the English Premier League soccer match between Chelsea and Arsenal at Stamford Bridge in London, Wednesday, April 20, 2022. (AP Photo/Frank Augstein)
Thomas Tuchel heran Chelsea bisa tampil buruk di laga kandang (Foto: (AP/Frank Augstein)
London -

Manajer Chelsea, Thomas Tuchel, heran timnya bisa tampil buruk di tiga kandang terakhir. Ia mengaku belum menemukan solusi yang tepat untuk masalah ini.

Chelsea akan menjamu West Ham United di Stamford Bridge pada laga lanjutan Liga Inggris, Minggu (24/4/2022) malam WIB. The Blues datang ke laga ini dalam kondisi yang kurang baik.

Mereka barus saja kalah 2-4 di kandang dari Arsenal. Torehan ini bikin Chelsea kalah tiga kali beruntun di laga kandang. Sebelumnya, mereka juga takluk di Stamford Bridge 1-3 oleh Real Madrid di Liga Champions dan 1-4 dari Brentford di Liga Inggris.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Manajer Chelsea, Thomas Tuchel, mengakui bahwa timnya tampil buruk di tiga laga kandang terakhir. Meski demikian, ia tak tahu mengapa hal tersebut bisa terjadi.

Pelatih asal Jerman mengaku belum menemukan solusi yang tepat untuk mengatasi situasi ini. Ia hanya berharap pasukannya bisa meningkatkan level permainan mereka di laga kontra The Hammers.

ADVERTISEMENT


"Pertandingan (melawan Arsenal), meskipun hasilnya sangat mirip - bagi saya itu tidak memiliki kesamaan yang sama seperti pertandingan melawan Real Madrid dan Brentford di kandang, dalam hal kami tidak cukup disiplin dengan bola atau tidak bermain dengan pola kami,' kata Tuchel dikutip dari situs resmi Chelsea.

"Jelas bahwa kami menurun, ini sangat tidak biasa bagi saya selama beberapa tahun terakhir, tidak hanya di sini. Saya tidak tahu apa yang terjadi. Jika kami punya solusi, kami akan pindah ruang ganti atau pindah hotel lain," canda Tuchel.

"Meskipun ini akan menjadi takhayul lebih dari apa pun. Saya tidak punya solusi, tapi itu bukan level yang ingin kami hasilkan di pertandingan kandang," ungkap manajer asal Jerman tersebut.




(pur/mrp)

Hide Ads