Bernd Leno Tersisih, Agennya Beri Pesan Ini ke Arsenal

Bernd Leno Tersisih, Agennya Beri Pesan Ini ke Arsenal

Yanu Arifin - Sepakbola
Selasa, 14 Jun 2022 20:40 WIB
SHEFFIELD, ENGLAND - APRIL 11: Bernd Leno of Arsenal makes a save during the Premier League match between Sheffield United and Arsenal at Bramall Lane on April 11, 2021 in Sheffield, England. Sporting stadiums around the UK remain under strict restrictions due to the Coronavirus Pandemic as Government social distancing laws prohibit fans inside venues resulting in games being played behind closed doors. (Photo by Rui Vieira - Pool/Getty Images)
Foto: (Getty Images/Pool)
London -

Bernd Leno tersisih sebagai kiper utama di bawah gawang Arsenal musim lalu. Agennya memberi pesan kepada The Gunners.

Leno kalah saing dari Aaron Ramsdale musim lalu. Penjaga gawang asal Jerman itu cuma tampil 11 kali, saat rekannya bermain sebanyak 39 kali.

Leno sendiri kiper yang diplot menggantikan Petr Cech pada 2018. Kini, ia punya total penampilan 145 kali dan membuat 37 clean sheet.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dengan kontraknya yang tinggal tersisa setahun lagi, Bernd Leno mulai dirumorkan bakal cabut dari Arsenal. Beberapa klub juga dikabarkan tertarik memboyongnya, salah satunya adalah Fulham, yang musim depan promosi ke Liga Inggris.

Agen Joannis Koukoutrigas mengingatkan, Bernd Leno masih menjadi kiper terbaik Arsenal saat ini. Ia juga mengonfirmasi jika Fulham tengah berusaha keras kliennya keluar dari Emirates Stadium.

ADVERTISEMENT

"Fulham mencobanya sebisa mungkin mendapatkan Bernd. Dia sangat profesional. Benar juga jika ada beberapa klub lain, dan itu menunjukkan statusnya," kata Koukoutrigas, seperti dilansir Daily Star.

"Tapi, seperti yang saya bilang, bagi saya dia adalah kiper nomor 1 Arsenal, dan kami juga santai."

"Dia kiper timnas Jerman, juga selalu tampil bagus di Arsenal dan pemain tim yang luar biasa. Bagi saya secara pribadi, dia [Bernd Leno] jelas kiper utama di Arsenal, dengan segala hormat bagi para pesaingnya," jelasnya.

(yna/pur)

Hide Ads