Kado Perpisahan Mane untuk Staf Liverpool: Coklat dan Foto

Kado Perpisahan Mane untuk Staf Liverpool: Coklat dan Foto

Mohammad Resha Pratama - Sepakbola
Rabu, 17 Agu 2022 04:30 WIB
MUNICH, GERMANY - AUGUST 14: Sadio Mane of Bayern Muenchen controls the Ball during the Bundesliga match between FC Bayern MΓΌnchen and VfL Wolfsburg at Allianz Arena on August 14, 2022 in Munich, Germany. (Photo by Harry Langer/DeFodi Images via Getty Images)
Sadio Mane beri kado perpisahan untuk staf Liverpool (DeFodi Images via Getty Images/DeFodi Images)
Liverpool -

Sadio Mane tak lupa dengan jasa seluruh staf yang ada di Liverpool. Dia pun memberikan kado perpisahan untuk ratusan orang di sana. Apa?

Mane tak lagi memperkuat Liverpool musim ini setelah dibeli Bayern Munich dengan banderol 28,8 juta paun. Ini sekaligus mengakhiri enam tahun masa bakti Mane di sana.

Selama memperkuat Liverpool, Mane mencetak 120 gol dan 49 assist. Dia juga berandil dalam hadirnya trofi Premier League, Liga Champions, Piala FA, Piala Liga Inggris, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Meski berstatus bintang di klub itu, Mane dikenal sebagai pribadi yang rendah hati dan ramah kepada semua orang. Itulah mengapa Mane ingin meninggalkan kenangan manis, tak hanya untuk pemain tapi juga para pekerja di klub Liverpool.

Dikutip dari jurnalis Bild Christian Falk, Mane mengirimkan 150 box berisikan coklat serta foto dirinya kepada seluruh staf Liverpool, mulai dari petugas kebersihan hingga satpam.

ADVERTISEMENT

Di dalam bingkisan perpisahan itu, Mane juga menyelipkan kartu ucapan bertuliskan moto klub 'You'll Never Walk Alone'. So sweet sekali bukan Mane?

Sadio Mane sejauh ini sudah bikin dua gol untuk Bayern Munich.

(mrp/yna)

Hide Ads