Kata Nani, Ini yang Ronaldo Mau

Kata Nani, Ini yang Ronaldo Mau

Kris Fathoni W - Sepakbola
Jumat, 19 Agu 2022 14:20 WIB
MANCHESTER, ENGLAND - MAY 16:  (EXCLUSIVE ACCESS - MINIMUM USAGE FEE APPLIES - 250 GBP OR LOCAL EQUIVALENT) Nani and Cristiano Ronaldo of Manchester United celebrate in the dressing room after the Barclays Premier League match between Manchester United and Arsenal at Old Trafford on May 16 2009, in Manchester, England. (Photo by Matthew Peters/Manchester United via Getty Images)
Nani semasa satu tim dengan Ronaldo di MU. Foto: Manchester United via Getty Imag/Matthew Peters
Jakarta -

Masa depan Cristiano Ronaldo di Manchester United masih terus dispekulasikan. Nani, eks rekan setim Ronaldo di MU dan timnas Portugal, mengungkap apa yang CR7 inginkan.

Ronaldo santer dikabarkan ingin meninggalkan Man United musim panas ini, dengan kontraknya masih tersisa sampai tahun depan. Tapi sejauh ini belum ada tanda-tanda transfer akan terwujud.

Menurut rumor, Ronaldo ingin pindah dari Manchester United demi ambisinya bisa tetap main dan unjuk gigi di Liga Champions musim ini. Soal ambisi tersebut, Nani pun mengamini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Nani menyebut, Cristiano Ronaldo adalah sosok yang ingin senantiasa jadi sosok utama di level tertinggi. Hal itu sulit terpenuhi di Manchester United yang saat ini sedang berusaha membangun ulang skuad bersama Erik ten Hag.

"Waktu berganti, dan reaksi dan sikap bisa berubah pula. Tapi, seperti yang bisa kita lihat, ia tetap melakukan hal yang sama: ia tak suka kalah, ia bereaksi ketika tim sedang tidak oke," kata Nani seperti dilansir talkSPORT.

ADVERTISEMENT

"Tapi perbedaan utamanya adalah ini merupakan waktu yang berbeda. Ia kembali main di Man United, tapi ia sudah tampil dengan oke di penjuru dunia bersama tim dan para pemain berbeda. Ia kini ada di tim yang manajernya sedang berusaha membangun ulang sebuah tim tangguh dan ini tidak mudah, butuh waktu."

"Buat Cristiano, ia tak punya waktu untuk disia-siakan dalam waktu membangun tim atau menantikan musim depan. Ia ingin terus berada di puncak, mencetak gol, menjadi sosok utama," tutur Nani.

(krs/mrp)

Hide Ads