Ten Hag: MU Mestinya Habisi Charlton Lebih Cepat

Ten Hag: MU Mestinya Habisi Charlton Lebih Cepat

Okdwitya Karina Sari - Sepakbola
Rabu, 11 Jan 2023 06:35 WIB
Soccer Football - Carabao Cup - Quarter Final - Manchester United v Charlton Athletic - Old Trafford, Manchester, Britain - January 10, 2023 Manchester United manager Erik ten Hag during the match REUTERS/Phil Noble EDITORIAL USE ONLY. No use with unauthorized audio, video, data, fixture lists, club/league logos or live services. Online in-match use limited to 75 images, no video emulation. No use in betting, games or single club /league/player publications.  Please contact your account representative for further details.
Manajer MU Erik ten Hag tidak terlalu puas dengan performa timnya usai menumpas Charlton Athletic di Carabao Cup. (Foto: REUTERS/PHIL NOBLE)
Manchester -

Erik ten Hag tak puas-puas banget setelah Manchester United menggulung Charlton Athletic 3-0. MU butuh sampai menit-menit akhir untuk memastikan kemenangannya.

MU menjamu tim divisi tiga, Charlton, pada perempatfinal Carabao Cup 2022/2023. Laga tersebut digelar di Stadion Old Trafford, Rabu (11/1/2023) dinihari WIB.

Setan Merah mendominasi permainan dengan memiliki penguasaan bola sebesar 69%, dan total 21 percobaan (5 on target). MU memulai dengan meyakinkan setelah Antony membuka keunggulan di medio babak pertama.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun, setelahnya MU kesulitan mencetak gol tambahan. Sampai akhirnya Marcus Rashford, yang masuk sebagai pengganti, menciptakan sepasang gol di menit ke-90 dan injury time guna memastikan MU menang sekaligus maju ke semifinal.

Manajer MU Erik ten Hag mengungkapkan, target klub sudah terpenuhi dengan kelolosan itu. Akan tetapi, Ten Hag tidak senang karena MU mestinya bisa menyudahi perlawanan Charlton lebih awal.

ADVERTISEMENT

"Saya sudah bilang sebelum pertandingan, 'tidak ada jika, tapi atau mungkin', kami harus menjejak semifinal dan kami melakukannya," terang Ten Hag kepada BBC Radio 5 Live. "Satu-satunya hal yang membuat saya tidak senang adalah kami seharusnya menghabisi pertandingannya lebih cepat dengan menemukan operan kunci."

"Saya kira kami tidak memberi terlalu banyak kesempatan kepada mereka, dan jika kami melakukannya maka Tom Heaton ada di sana. Saya kira kami seharusnya menghabisi pertandingannya lebih cepat tapi toh target kami mencapai semifinal jadi pujian untuk tim."

Manchester United tinggal menunggu lawan di empat besar Carabao Cup. MU berpeluang bertemu Newcastle United, dan pemenang antara duel Nottingham Forest vs Wolverhampton, serta Southampton vs Manchester City.

Simak Video 'Rashford-Antony Bawa MU ke Semifinal Carabao Cup':

[Gambas:Video 20detik]



(rin/raw)

Hide Ads