Tottenham Mau Raih Trofi? Ganti Kiper Dulu!

ADVERTISEMENT

Tottenham Mau Raih Trofi? Ganti Kiper Dulu!

Mohammad Resha Pratama - Sepakbola
Jumat, 20 Jan 2023 21:45 WIB
Tottenham Hotspur goalkeeper Hugo Lloris reacts during the Premier League match at the Etihad Stadium, Manchester. Picture date: Thursday January 19, 2023. (Photo by Martin Rickett/PA Images via Getty Images)
Hugo Lloris dianggap jadi titik lemah Tottenham Hotspur (PA Images via Getty Images/Martin Rickett - PA Images)
Manchester -

Tottenham Hotspur tak bisa mengandalkan Hugo Lloris lagi jika ingin bersaing jadi juara. The Lilywhites harus mencari kiper baru!

Lloris yang sudah sedekade memperkuat Tottenham lagi-lagi jadi titik lemah klub. Terakhir, Lloris tampil buruk saat Tottenham kalah 2-4 di kandang Manchester City, Jumat (20/1/2023) dini hari WIB.

Tottenham padahal unggul dua gol duluan di babak pertama. Tapi, Lloris melakukan kesalahan yang berbuah gol Julian Alvarez.

Lloris gagal mengamankan bola crossing sehingga Alvarez dengan mudah menyundul bola liar. Sementara, untuk gol ketiga City yang dibuat Mahrez, Lloris kebobolan lewat sepakan di tiang dekat.

Tiga poin yang harusnya bisa diraih Tottenham malah luput dan ini bukan kali pertama Lloris melakukannya. Di Derby London Utara akhir pekan kemarin, Lloris juga disorot karena mudah sekali kebobolan dua gol Arsenal.

Situasi inilah yang membuat Tottenham diprediksi akan sulit meraih trofi jika Lloris masih jadi kiper. Sebab, Lloris tidak bisa diandalkan di momen-momen penting dan kerap melakukan blunder.

Jika Tottenham memang serius mengincar trofi, maka mereka harus mencari penjaga gawang baru yang lebih mumpuni.

"Kiper Tottenham dulu memang bagus. Tapi kini dia jadi titik lemah dan mereka harus menggantinya," ujar pandit Sky Sports, Jamie Carragher, seperti dikutip Mirror.

"Mereka butuh kiper baru musim depan. Ketika Antonio Conte bicara soal membawa tim ini melaju lebih jauh atau mungkin bersaing finis empat besar atau meraih trofi, mereka butuh kiper baru," mantan bek Liverpool itu menambahkan.

"Mereka butuh dua bek tengah baru, butuh bek kanan baru. Mereka harus jadi starter, bukan cuma pelengkap. Itulah yang harus mereka lakukan sekarang."

"Conte belum mendapatkan pemain yang dia inginkan untuk memainkan sepakbola bertahannya, yakni serangan balik. Dia punya pemain bagus di lini serang, tapi bek-beknya sulit mencatatkan clean sheet."

Kontrak Hugo Lloris sendiri tersisa 18 bulan lagi di Tottenham dan klub London Utara itu tengah dikaitkan dengan beberapa nama seperti David Raya dan Jordan Pickford.



Simak Video "Antonio Conte Pisah Jalan dengan Tottenham"
[Gambas:Video 20detik]
(mrp/adp)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT