Salip Everton, Tottenham Resmi Rekrut Arnaut Danjuma

Yanu Arifin - detikSepakbola
Rabu, 25 Jan 2023 22:40 WIB
Foto: (Getty Images)
London -

Tottenham Hotspur resmi meminjam Arnaut Danjuma dari Villarreal. The Lilywhites menyalip Everton dalam perburuan winger asal Belanda itu.

Di situs resmi Tottenham, klub asal London itu mengonfirmasi peminjaman Danjuma. Pemain berusia 25 tahun itu dipinjam sampai akhir musim.

"Dengan bangga kami mengumumkan perekrutan Arnaut Danjuma dengan status peminjaman dari Villarreal, dengan status pinjaman, atas izin internasional," tulis pernyataan Tottenham.

Perekrutan Tottenham Hotspur membuat Tottenham sukses menyalip Everton. Sebab sebelumnya, Arnaut Danjuma nyaris pindah ke The Toffees.

Danjuma bahkan sebelumnya sudah sepakat dan menjalani tes medis di Everton. Namun, gerak cepat petinggi Tottenham membuat sang pemain berubah pikiran dan pindah ke London.

Danjuma, pemain yang punya darah Nigeria, pernah membela Jong PSV, NEC, Club Brugge, AFC Bournemouth, dan terakhir Villarreal. Ketika bermain di Inggris untuk Bournemouth, ia membuat 52 penampilan dan bikin 17 gol.

Kemudian Arnaut Danjuma bermain di Villarreal sejak musim 2021/2022, dan kini punya catatan 22 gol dari 51 laga. Performanya sempat membawanya berseragam Timnas Belanda, dan punya 6 caps dan bikin 2 gol.



Simak Video "Video Selebrasi Unik Mo Salah saat Cetak Gol: Ambil HP Fans dan Selfie Bareng"

(yna/mrp)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork