Nggak Bisa Ditawar, MU Jual Garnacho Mulai Harga Segini!

Nggak Bisa Ditawar, MU Jual Garnacho Mulai Harga Segini!

Afif Farhan - Sepakbola
Jumat, 04 Jul 2025 21:30 WIB
Soccer Football - Premier League - Manchester United v Chelsea - Old Trafford, Manchester, Britain - November 3, 2024 Manchester Uniteds Alejandro Garnacho reacts REUTERS/Molly Darlington EDITORIAL USE ONLY. NO USE WITH UNAUTHORIZED AUDIO, VIDEO, DATA, FIXTURE LISTS, CLUB/LEAGUE LOGOS OR LIVE SERVICES. ONLINE IN-MATCH USE LIMITED TO 120 IMAGES, NO VIDEO EMULATION. NO USE IN BETTING, GAMES OR SINGLE CLUB/LEAGUE/PLAYER PUBLICATIONS. PLEASE CONTACT YOUR ACCOUNT REPRESENTATIVE FOR FURTHER DETAILS..
Foto: REUTERS/Molly Darlington
Manchester -

Manchester United tidak akan menurunkan harga jual Alejandro Garnacho. Sang winger akan dijual mulai dari harga Rp 1,3 triliun!

Diberitakan Metro, Manchester United berharap besar dari penjualan Alejandro Garnacho. Jelas saja, usianya masih muda dan kontraknya masih tersisa lama.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Chelsea, Aston Villa, dan Napoli kabarnya mengincar Alejandro Garnacho. Manchester United buka harga mulai dari 60 juta Pounds atau setara Rp 1,3 triliun!

ADVERTISEMENT

Harga tersebut tidak bisa ditawar. MU memang butuh cuan besar, karena merugi tidak tampil di kompetisi antarklub Eropa musim depan.

Alejandro Garnacho sudah mulai tersisih dari skuad sejak akhir musim lalu. Pemain berusia 21 tahun itu tidak masuk dalam rencananya manajer Ruben Amorim.

Garnacho sudah mengemas 144 penampilan bersama Setan Merah, dengan mencetak 26 gol dan 22 assist. Tapi harga segitu tinggi, apa nggak kemahalan ya, MU?

(aff/pur)

Hide Ads