Ibrahima Konate Terima Dapat Kritik Keras!

Ibrahima Konate Terima Dapat Kritik Keras!

Lucas Aditya - Sepakbola
Jumat, 28 Nov 2025 18:30 WIB
LIVERPOOL, ENGLAND - NOVEMBER 22: Ibrahima Konate of Liverpool looks on during the Premier League match between Liverpool and Nottingham Forest at Anfield on November 22, 2025 in Liverpool, England. (Photo by Molly Darlington/Getty Images)
Ibrahima Konate lapang dada menerima kritik. (Foto: Getty Images/Molly Darlington)
Jakarta -

Liverpool sedang dalam performa buruk. Bek Si Merah, Ibrahima Konate, menerima dirinya mendapatkan kritik keras.

Sebanyak sembilan kekalahan ditelan Liverpool dalam 12 pertandingan terakhir di semua ajang. Dalam tiga laga lainnya, tim asuhan Arne Slot itu memetik kemenangan.

Pada pertandingan terakhir, Liverpool dipermalukan oleh PSV Eindhoven di Liga Champions. Bermain di Anfield, Liverpool kalah 1-4 dari wakil Belanda itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Konate menjadi salah satu pemain yang menjadi sorotan. Dia menjadi titik lemah lini belakang Liverpool, hingga membuat tim asuhan Peter Bosz dengan mudah menjebol gawang tim asal Merseyside itu.

ADVERTISEMENT

"Kami harus menerima momen ini dengan lapang dada. Kritik merupakan bagian dari sepakbola, dan kami akan bangkit setiap waktu dan melewati badai ini. Dalam momen seperti ini, fans yang paling penting," kata Konate seperti dikabarkan oleh Mirror.

"Mereka yang selalu bersama kami dalam momen baik dan buruk --satu-satunya yang bernyanyi untuk kami di momen sulit! Suara anda dan dukungan anda berarti segalanya untuk kami."

"Kami taji bahwa kami harus memperbaiki diri dan kami akan terus berjuang bersama anda. Selalu," kata dia menambahkan.

Liverpool akan dijamu oleh West Ham United dalam lanjutan Liga Inggris akhir pekan ini. Bisa menang di London Stadium, Liverpool?




(cas/rin)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads