Chelsea Gagal Menang, Maresca Mangkir dari Jumpa Pers

Chelsea Gagal Menang, Maresca Mangkir dari Jumpa Pers

Bayu Baskoro - Sepakbola
Rabu, 31 Des 2025 08:40 WIB
Chelsea Gagal Menang, Maresca Mangkir dari Jumpa Pers
Manajer Chelsea Enzo Maresca. (Foto: Mike Egerton/PA Images via Getty Images)
London -

Chelsea gagal meraih kemenangan saat menjamu Bournemouth. Manajer London Biru Enzo Maresca mangkir dari sesi jumpa pers usai laga. Ada apa?

Hasil imbang didapat Chelsea pada pekan ke-19 Premier League, Rabu (31/12/2025) dini hari WIB. The Blues diimbangi Bournemouth 2-2 di Stamford Bridge.

2 gol Chelsea dicetak Cole Palmer (penalti) dan Enzo Fernandez. Bournemouth membalas via gol David Brooks dan Justin Kluivert.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Enzo Maresca tampak mendampingi Chelsea di pinggir lapangan sepanjang pertandingan kontra Bournemouth. Namun, juru taktik berusia 45 tahun itu tak tampak batang hidungnya dalam press conference selepas laga.

ADVERTISEMENT

Alih-alih Maresca, Chelsea justru diwakili asisten pelatih Willy Caballero. Mantan kiper asal Argentina itu menyebut atasannya absen dalam jumpa pers karena kurang enak badan.

"Enzo [Maresca] sedang tidak enak badan. Dia merasa tidak enak badan selama dua hari terakhir tetapi tetap ikut latihan dan mendampingi tim hari ini," kata Caballero usai laga Chelsea vs Bournemouth, dikutip dari Sky Sports.

"Saya menggantikannya hanya untuk mengklarifikasi bahwa dia merasa tidak cukup sehat buat melakukan hal-hal lain yang harus dilakukan manajer, jadi saya di sini menggantikannya," ujarnya.

Willy Caballero menjadi pendamping Chelsea di pinggir lapangan saat tumbang 1-2 dari Aston Villa pekan lalu. Enzo Maresca kena sanksi akumulasi 5 kartu kuning, sehingga dilarang berada di bench dan terpaksa memantau pertandingan dari tribun.




(bay/yna)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads