Benitez Puas Menang Besar, Bungkam Soal Klinsi

Benitez Puas Menang Besar, Bungkam Soal Klinsi

- Sepakbola
Rabu, 16 Jan 2008 06:18 WIB
Liverpool - Rafael Benitez menyatakan rasa puasnya terhadap kemenangan telak 5-0 Liverpool atas Luton di Piala FA. Meski begitu manajer asal Spanyol itu bungkam soal pengakuan Tom Hicks seputar Juergen Klinsmann.

Dalam pertandingan replay babak ketiga Piala FA, The Reds harus berjuang keras di babak pertama sebelum akhirnya menciptakan gol pembuka di pengujung babak tersebut. Setelah gol itu lahir, empat gol lain pun relatif lebih mudah dilesakkan di babak kedua demi membenamkan Luton.

"Kami tahu akan sulit membuat gol pertama. Tapi setelah itu permainan jadi lebih terbuka. Kami tidak bisa mencetak gol cepat tapi kami (akhirnya) membuat lima gol. Kami memiliki banyak peluang tapi mereka banyak bertahan dengan para pemainnya di belakang bola. Namun itu wajar dan mereka melakukannya dengan baik," ujar Benitez dilansir Sky Sport, Rabu (16/1/2008).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Terhadap pilihannya menurunkan nyaris seluruh tim terbaiknya Benitez menukas, "Kami tahu laga selanjutnya baru akan dilangsungkan Senin (menjamu Aston Villa) jadi kami memiliki banyak waktu dan bisa memainkan susunan pemain yang tangguh."

Kalau Benitez mau berpanjang lebar soal pertandingan, beda halnya ketika ditanya tentang pernyataan bosnya bahwa Liverpool sempat serius menjajaki nama Klinsmann untuk menggusur dirinya.

"Kami tidak berpikir tentang itu, hanya seputar melaju terus di Piala FA. Saya tahu Anda hanya mengerjakan pekerjaan Anda tapi pekerjaan saya adalah untuk mengatakan bahwa saya senang dengan cara kami bermain," tuntas dia.

Sebelumnya, media Inggris mengabarkan kalau Benitez merasa risih dengan pernyataan Hicks tentang Klinsmann. Bahkan beredar spekulasi kalau Benitez, yang dalam kasus ini punya posisi kuat untuk melakukan gugatan, bakal mengambil langkah hukum terhadap bosnya karena masalah tersebut.

(krs/key)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads