Pogba Diminta Lebih Banyak Belajar Lagi

Pogba Diminta Lebih Banyak Belajar Lagi

- Sepakbola
Selasa, 02 Des 2014 23:11 WIB
Pogba Diminta Lebih Banyak Belajar Lagi
Getty Images/Paolo Bruno
Paris - Paul Pogba tak dipungkiri adalah salah satu gelandang muda potensial saat ini. Namun Pogba dinilai masih ada kekurangan dan diminta belajar lebih lagi, agar menjadi pemain yang sempurna.

Sejak pindah ke Juventus tahun 2012, Pogba memang menjelma jadi pemain bintang di usianya yang masih 21 tahun. Di klub, dia langsung jadi andalan bagi Bianconeri.

Total sudah 108 kali dia tampil dan menyumbang 18 gol. Boleh jadi Manchester United yang melepasnya akan merasa menyesal melihat performa Pogba saat ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia pun tak kesulitan untuk menyemen satu tempat di skuat timnas Prancis saat ini, dan diperkirakan akan jadi andalan Les Bleus di Piala Eropa 2016. Dia sudah punya 22 caps dan lima gol.

Namun menurut pelatihnya di timnas, Didier Deschamps, Pogba sebenarnya bisa lebih baik lagi dari penampilannya saat ini. Tapi diperlukan ketekunan serta kedislipinan dari si pemain.

Apalagi Deschamps menilai Pogba kadang suka terburu-buru mengambil keputusann dalam pertandingan. Belum lagi pemain muda seperti dirinya kerap terbuai dengan pujian dan membuat penampilannya menurun.

"Di umurnya saat ini dia melakukan banyak hal yang orang lain tidak bisa lakukan," ujar Deschamps seperti dikutip Football Italia.

"Saya tidak ingin membatasi instingnya untuk menyerang, tapi dia harus mengerti lebih baik lagi kapan dan bagaimana melakukan itu. Itu akan membuatnya lebih kuat," sambungnya.

"Dia harus tahu caranya menangani pujian serta kritik. Dia tidak suka dikritik saat di Piala Dunia lalu, tapi itu penting untuk perkembangannya"

"Dia bisa bermain di posisi manapun di lini tengah. Dia tahu cara mencetak gol, tapi dia juga harus ingat bagaimana caranya bertahan."

(mrp/din)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads