Sedang Dihubungkan dengan Porto, Llorente Disebut Bisa Saja Tinggalkan Juve

Sedang Dihubungkan dengan Porto, Llorente Disebut Bisa Saja Tinggalkan Juve

Kris Fathoni W - Sepakbola
Jumat, 10 Jul 2015 00:31 WIB
Sedang Dihubungkan dengan Porto, Llorente Disebut Bisa Saja Tinggalkan Juve
AFP/MARCO BERTORELLO
Turin - Tidak tertutup kemungkinan Fernando Llorente akan meninggalkan Juventus di musim panas, kendatipun saat ini ia masih terikat kontrak dengan klub Turin tersebut.

Tempat Llorente di skuat Juve sedang jadi spekulasi. Itu tak lepas dari aktivitas transfer Bianconeri yang di bursa transfer sudah merekrut beberapa pemain depan seperti Mario Mandzukic, Paulo Dybala, dan Simone Zaza.

Ketiganya memang datang setelah Carlos Tevez pergi, tetapi tetap saja mereka menambah besar stok pemain depan Juve yang juga masih punya Alvaro Morata. Tak ayal Llorente, yang gabung Juve di 2013, diprediksi akan kesulitan mendapat tempat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Maka masa depan penyerang asal Spanyol berusia 30 tahun itu pun dispekulasikan. Kabarnya klub Portugal Porto berminat merekrutnya untuk menggantikan Jackson Martinez yang sudah dilepas ke Atletico Madrid.

"Ia punya kontrak dengan Juventus," komentar Jesus Llorente, saudara kandung sekaligus agen pemain bersangkutan, kepada O Jogo.

"Akan tetapi saya tidak bisa menutup kemungkinan apa pun," lanjutnya seperti dikutip Football Italia.



(krs/nds)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads