Paulo Dybala tidak merasa terbebani dengan seragam bernomor punggung 21 yang akan dikenakannya. Sebaliknya, Dybala justru termotivasi mengikuti sukses pendahulunya, seperti Zinedine Zidane dan Andrea Pirlo.
Dybala jadi salah satu pendatang baru di Juve musim ini. Dia ditransfer dari Palermo dengan biaya 32 juta euro, jumlah yang terhitung besar untuk pemain yang baru berusia 21 tahun.
Namun, melihat performanya musim lalu sesungguhnya Juve sudah berinvestasi dengan sangat tepat pada Dybala. Total Dybala bikin 10 gol dan 13 assist musim lalu yang membuatnya diincar banyak klub Eropa.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Nomor tersebut jelas bukan nomor sembarang untuk Bianconeri, sebab ada dua pemain top yang pernah memakainya dan meraih sukses besar di sana. Terakhir adalah Pirlo sebelum dia memutuskan pergi ke New York City FC.
Lalu, jauh sebelum itu publik mengenal sosok Zidane yang dulu tenar dengan nomor 21 yang dilanjutkan Lilian Thuram. Wajar jika ekspektasi pada Dybala begitu besar dan ini bisa jadi beban tentunya untuk pemain asal Argentina tersebut.
Meski demikian, Dybala justru tak merasa terbebani dan siap mengikuti pencapaian Zidane serta Pirlo.
"Perasan luar biasa untuk bisa memakai seragam yang sudah kuimpikan sejak lama ini," tutur Dybala kepada JTV seperti dikutip Football Italia.
"Aku memilih seragam nomor 21 karena itu adalah usiaku dan juga sudah dikenakan oleh para pemain hebat seperti Zidane, serta terakhir Pirlo," sambungnya.
"Mereka semua adalah pemain yang punya sejarah di klub ini dan aku ingin mengikuti jejak mereka."
(mrp/raw)