Musim baru dimulai, Mauro Icardi sudah dibekap cedera. Sebagai akibatnya, penyerang asal Argentina itu diragukan bisa tampil pada pekan kedua Serie A.
Icardi mendapatkan cedera paha ketika Inter menghadapi Atalanta di Giuseppe Meazza, Senin (24/8) dinihari WIB. Ia hanya bermain selama 15 menit sebelum akhirnya digantikan oleh Stevan Jovetic --yang kemudian menjadi penentu kemenangan La Beneamata.
Inter tidak menyebutkan seberapa parah cedera Icardi. Mereka hanya menyebut bahwa otot paha kanan pemain berusia 22 tahun itu bermasalah dan pemeriksaan lanjutan akan dilakukan jelang laga melawan Carpi, Senin (31/8) dinihari WIB.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain Icardi, Marcelo Brozovic menjadi pemain Inter lainnya yang dibekap cedera. Gelandang berusia 22 tahun itu mendapatkan cedera pada engkel kaki kanannya.
"Kondisi Icardi dan Brozovic akan terus dipantau jelang pertandingan melawan Carpi," demikian pernyataan Inter di Football Italia.
Icardi adalah pencetak gol terbanyak Serie A dan Inter musim lalu. Bersama Luca Toni (Verona), dia sukses mencetak 22 gol musim lalu.
(roz/din)











































