Allegri: Juve Masih Butuh Waktu

Allegri: Juve Masih Butuh Waktu

Novitasari Dewi Salusi - Sepakbola
Minggu, 13 Sep 2015 07:26 WIB
Allegri: Juve Masih Butuh Waktu
(Getty Images/Valerio Pennicino)
Turin - Juventus kembali gagal menang setelah diimbangi Chievo. Performa Juve yang tak kunjung mencapai titik puncak disebut Massimiliano Allegri karena timnya masih butuh waktu untuk menyesuaikan diri.

Menjamu Chievo di Juventus Stadium, Minggu (13/9/2015) dinihari WIB, Bianconeri meraih hasil imbang 1-1. Tertinggal lebih dulu lewat gol Perparim Hetemaj, Juve baru bisa menyamakan kedudukan di menit ke-83 lewat penalti Paulo Dybala.

Dengan hasil ini, Juve sudah melewati tiga pertandingan pertama di Serie A tanpa kemenangan. Sebelumnya, Gianluigi Buffon dkk. berturut-turut dikalahkan Udinese dan AS Roma.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut Allegri, belum maksimalnya performa Juve dikarenakan timnya masih butuh waktu untuk menemukan setelan yang pas. Apalagi, skuat Juve saat ini banyak dihuni oleh pemain baru. Di laga melawan Chievo, ada dua pemain yang baru melakukan debutnya yaitu Hernanes dan Alex Sandro.

"Saya tidak suka karena kami bisa saja lebih baik di lini tengah. Kami menciptakan banyak hal, meski setelah jeda kami sedikit kacau. Antara pertandingan ini dan Udinese, kami kebobolan di tembakan pertama," ujar Allegri kepada Sky Sport Italia seperti dikutip Football Italia.

"Skuat dengan kekuatan penuh hanya saya miliki selama tiga hari karena jeda internasioal dan rekrutan yang baru datang, jadi kami butuh waktu untuk menyesuaikan diri."

"Saya juga ingin langsung sukses, tapi kami harus realistis dan menerima situasi kami di klasemen, fokus pada performa," lanjut mantan pelatih AC Milan itu.

"Kami harus berhenti bicara soal pemain yang ada di sini musim lalu. Ini adalah tim baru dengan banyak wajah baru. Ini butuh waktu. Yang harus kami lakukan adalah menemukan keseimbangan dalam pertahanan, karena kami terlalu terbuka di babak pertama, dan tidak tergesa-gesa dalam menyerang," katanya menambahkan.

Hanya mengumpulkan satu poin dari tiga pertandingan, Juve terdampar di peringkat ke-15. Mereka tertinggal enam poin dari Chievo dan AS Roma yang ada di posisi teratas klasemen.



(nds/mrp)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads