Niang Akui Lini Depan Milan Masih Kurang Efektif Manfaatkan Peluang

Niang Akui Lini Depan Milan Masih Kurang Efektif Manfaatkan Peluang

Lucas Aditya - Sepakbola
Kamis, 04 Feb 2016 08:26 WIB
Niang Akui Lini Depan Milan Masih Kurang Efektif Manfaatkan Peluang
Foto: Tullio M. Puglia/Getty Images
Palermo - AC Milan berhasil membawa pulang tiga angka dari markas Palermo. M'Baye Niang bilang bahwa lini depan Rossoneri masih buang-buang peluang.

Di pertandingan di Renzo Barbera, Kamis (4/2) dinihari WIB, Milan memetik kemenangan 2-0 atas Palermo. Carlos Bacca dan Niang yang menjadi pencetak gol kemenangan tim asal kota mode itu.

ESPNFC mencatat bahwa Milan banyak mencatatkan percobaan di laga itu. Ada 16 attempts, delapan di antaranya tepat sasaran.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di laga itu, Bacca tercatat melepaskan tiga sepakan dan semuanya on target, tapi cuma satu yang berbuah gol.

Sementara itu, Niang melakukan empat kali sepakan ke arah gawang,dua tepat sasaran, dan satu menjadi gol. Gol itu dicetak lewat titik putih.

Niang pun sadar bahwa performa itu belum memuaskan. Dia pun berhasrat untuk bisa mencatatkan nama di papan skor lebih sering.

"Setelah memenangi derby, kami sangat bertekad untuk meraup tiga angka yang lain di malam ini. Kami belum mencatatkan kemenangan beruntun di musim ini," tegas Niang di situs resmi klub.

"Misi saya adalah untuk membantu tim, lalu gol akan hadir setelahnya. Bacca memberikan kesempatan untuk mengeksekusi penalti, saya berterima kasih padanya."

"Saya berharap bisa mencetak gol Sebanyak mungkin. Lini depan kami harus lebih dingin saat menyelesaikan peluang dan mencetak gol. Apakah itu Bacca atau saya yang ada di papan skor, itu tak masalah," imbuhnya.

(cas/mfi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads