Kontrak Totti bersama Roma akan habis di akhir musim ini. Kendati sudah berusia 39 tahun, Totti masih menunjukkan keinginan besar untuk terus main.
Roma menyatakan bahwa pembicaraan soal perpanjangan kontrak Totti sudah berlangsung. Giallorossi kini menunggu jawaban dari pemain bernomor punggung 10 itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kami sudah menawari Totti kontrak setahun lagi sebagai pemain. Kami menunggu responsnya, dia ingin memikirkannya," katanya menambahkan.
Sempat mengalami cedera selama tiga bulan, Totti pun minim kesempatan main. Musim ini, cuma dua kali Totti tampil sebagai starter.
Namun belakangan Totti tampil oke ketika masuk sebagai pemain pengganti. Dalam tujuh pertandingan terakhir di Serie A, Totti mencetak empat gol dan membuat dua assist.
(nds/rin)











































