Milan meraih kemenangan 2-1 atas Bordeaux di laga ujicoba, Minggu (17/7/2016) dinihari WIB. Meski dengan skor tipis, hasil laga itu menjadi awal positif Rossoneri yang menjalani era baru bersama Montella. Setelah berganti enam pelatih dalam tiga tahun terakhir, Milan berharap banyak Montella bisa membangkitkan kembali nama besar mereka di Italia dan Eropa.
Selama sekitar tiga pekan melatih Milan, Montella sudah mendapat banyak informasi soal komposisi dan kondisi skuatnya. Puas dengan hasil yang didapat sejauh ini, mantan pelatih Sampdoria, Fiorentina, dan Catania itu menyebut masih banyak pekerjaan yang harus dilakukan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kami bekerja dengan baik. Ada banyak hal yang harus dituntaskan, tapi saya puas dengan tahap awal latihan ini. Seluruh pemain merasa lapar untuk comeback setelah menjalani periode yang tidak berjalan baik," lanjut Montella di Football Italia.
Lebih lanjut Montella menyebut pemain-pemain Milan mengaku kalau level mereka masih di bawah dari potensi yang sebenarnya dipunya. Pria 42 tahun itupun menekankan pentingnya mendominasi penguasaan bola untuk meraih kemenangan.
"Banyak pemain yang mengaku kalau mereka masih berada di bawah potensinya, jadi semua orang harus mengerti di bagian apa dan bagaimana mereka bisa berkembang. Untuk bisa menang Anda harus mengendalikan mereka, dan mengendalikan permainan. Dengan begitu Anda bisa meningkatkan peluang menang. Saya yakin (permainan) sepakbola yang buruk mengecilkan peluang Anda menang," lanjutnya.
Sejak akhir musim lalu Milan terus diganggu dengan rumor kepergian Carlos Bacca. Striker asal Kolombia itu tampil sangat oke musim lalu dengan 18 gol, yang membuatnya jadi incaran banyak klub kaya. Tapi hingga kini Montella masih belum bisa memastikan kelanjutan masa depan mantan pemain Sevilla itu.
"Untuk bursa transfer, kita semua tahu kalau skuat harus komplet. Sekarang semua berada di tangan (Adriano) Galliani dan klub, yang akan bertindak sesuai dengan tawaran yang muncul di pasar dan juga terkait sumber ekonomi klub."
"Bacca adalah pemain dengan level internasional yang selalu menjamin banyak gol. Dia ingin bermain di Liga Champions, kita lihat apa yang akan terjadi," terangnya. (din/fem)











































