Icardi belakangan sedang membahas kontrak baru dengan Inter, kendatipun pembicaraan tampaknya belum membuahkan hasil signifikan.
Walhasil sejauh ini masa depan pemain 23 tahun itu terus dispekulasikan, kendatipun secara ideal kubu Icardi menyatakan ingin bertahan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dari sisi kami, sudah pasti kami ingin melanjutkan pekerjaan yang sudah dimulai lebih dari setahun lalu dan kemudian terganggu. Saat ini tujuan kami bukanlah memperpanjang kontrak, kami cuma ingin melihatnya berada dalam tingkat finansial tepat.
"Ya, yang menginginkannya adalah tim yang Anda semua sudah ketahui (Juventus dan Napoli). Saya ingin kami bertahan karena kami gembira di Milan tapi Anda harus bertanya langsung padanya. Ia bilang ingin bertahan karena ia cinta warna (Inter) ini," tuturnya.
Klub seperti Arsenal dan Atletico Madrid disebut-sebut terus memantau perkembangan mengenai situasi kontrak Icardi dengan Nerazzurri ini.
(krs/cas)











































