De Laurentiis: Napoli Bakal Datangkan Pemain Top

De Laurentiis: Napoli Bakal Datangkan Pemain Top

Mohammad Resha Pratama - Sepakbola
Rabu, 10 Agu 2016 23:30 WIB
De Laurentiis: Napoli Bakal Datangkan Pemain Top
Foto: Francesco Pecoraro/Getty Images
Naples - Presiden Napoli Aurelio De Laurentiis memastikan klubnya bakal mendatangkan pemain top di sisa bursa transfer musim panas ini.

Napoli baru saja mendapatkan uang banyak hasil dari penjualan Gonzalo Higuain ke Juventus dengan banderol 90 juta euro yang dicicil selama dua musim.

Kehilangan Higuain tentu sangat memukul Napoli mengingat pemain Argentina itu mencetak 91 gol selama tiga musim berseragam Il Partenopei.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Oleh karenanya uang penjualan Higuain pun bakal digunakan De Laurentiis untuk mendatangkan pemain top sebelum bursa transfer ditutup 31 Agustus mendatang.

"Kami akan merespons dengan mendatangkan pemain bintang," ujar De Laurentiis kepada wartawan yang menemuinya di luar restoran di Pulau Aeolian seperti dikutip Football Italia.

Media-media Italia masih kencang mengabarkan bahwa Napoli akan mendatangkan Mauro Icardi dari Inter Milan. Napoli sendiri sempat melayangkan tawaran 60 juta euro plus pemain tapi ditolak Nerazzurri.

Napoli sudah mendatangkan pemain depan Ajax Amsterdam, Arkadiusz Milik, tak lama setelah melepas Higuain.


(mrp/krs)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads