De Boer : Inter Harus Segera Kembali Fokus ke Lapangan

De Boer : Inter Harus Segera Kembali Fokus ke Lapangan

Lucas Aditya - Sepakbola
Rabu, 19 Okt 2016 22:46 WIB
De Boer : Inter Harus Segera Kembali Fokus ke Lapangan
Foto: Getty Images/Paolo Bruno
Milan - Inter Milan saat ini sedang disibukkan dengan perselisihan Mauro Icardi dengan ultras curva Nord. Nerazzurri diminta segera kembali fokus ke lapangan.

Icardi menuliskan dalam otobiografinya bahwa ultras Inter seakan menjadi tokoh antagonis dan pengancam. Kelompok suporter itu lantas meminta Inter untuk mencopot Icardi dari jabatan sebagai kapten tim.

Pada prosesnya, Icardi lalu bilang bahwa tulisan di bukunya itu dilebih-lebihkan. Dia lantas mendapatkan sanksi atas tulisan di bukunya itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di sisi lain, Inter saat ini masih belum tampil meyakinkan di Liga Italia. Mereka menempati posisi 11 klasemen dengan raihan 11 poin. Hasil dari tiga kemenangan, dua hasil imbang, dan tiga kali menelan kekalahan.

Pelatih Inter, Frank De Boer, berharap bahwa agar yang terjadi antara Icardi dengan ultras curva Nord itu tak akan terjadi lagi di masa depan. Dia mendesak seluruh tim agar kembali fokus ke lapangan agar segera bangkit usai menuai tiga kekalahan beruntun di semua ajang.

"Situasi ini tak bagus untuk tim, untuk pendukung klub. Di masa depan, kami harus menghindari hal semacam ini. Tak cuma mengenai Icardi," kata De Boer seperti dilansir oleh Football Italia.

"Ini sangat penting untuk saya, bahwa para pemain dan staf pelatih kembali fokus ke pertandingan."

"Demikian pula Icardi harus menerima pendapat lain mengenai apa yang terjadi, karena dia mempunyai tanggung jawab sebagai kapten."

"Saya pikir dia mengerti untuk bisa menjadi contoh bagus bagi skuat dan para pendukung tim," imbuhnya.

(cas/krs)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads