Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion San Siro, Minggu (23/10/2016) dini hari WIB, Dybala hanya bermain sampai menit ke-30. Pemain asal Argentina itu kemudian digantikan oleh Juan Cuadrado.
Dari pemeriksaan yang dilakukan oleh staf medis Juventus, otot paha Dybala mengalami sedikit sobekan. "Ada cedera minor pada otot pahanya, di antara tingkat satu atau dua," demikian pernyataan dari Juventus.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kendati begitu, Dybala diperkirakan bakal absen setidaknya hingga awal bulan November. Dia diperkirakan absen pada laga melawan Sampdoria tengah pekan ini, lalu pertandingan melawan Napoli pada akhir pekan.
Ia juga diperkirakan belum bisa bermain pada matchday IV Liga Champions tengah pekan depan, di mana Juventus akan bertanding melawan Olympique Lyon. Dybala baru diperkirakan bisa bermain pada 6 November, ketika Juventus berlaga melawan Chievo.
Meski demikian, mengingat setelah laga melawan Chievo bakal ada jeda internasional, ada kemungkinan Dybala tidak akan buru-buru dimainkan kembali.
(roz/raw)