Mengunjungi Stadio Carlo Castellani, Minggu (30/10/2016), Roma tak diperkuat Alessandro Florenzi yang mengalami cedera lutut. Francesco Totti dan Thomas Vermaelen juga absen.
Pada laga ini, Roma mendominasi permainan dengan penguasaan bola hingga 65%. Mereka membuat 23 percobaan mencetak gol dan lima yang on target, sementara Empoli hanya membuat delapan upaya mencetak gol dan tiga yang tepat sasaran.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Skorupski mementahkan bola sundulan Edin Dzeko pada menit pertama. Penjaga gawang asal Polandia itu juga menggagalkan tembakan keras Mohamed Salah dari dalam kotak penalti.
Pada menit ke-40, Empoli mendapatkan kesempatan untuk unggul. Namun, tendangan bebas Manuel Pasqual masih melenceng.
Memasuki babak kedua, Roma masih menggempur Empoli. Tapi, pemain-pemain mereka tak sanggup menaklukkan Skorupski, yang dua kali mementahkan upaya Stephan El Shaarawy di injury time.
Dengan hasil ini, Roma menempati posisi kedua di klasemen sementara Serie A dengan 23 poin dari 11 laga. Mereka berjarak empat poin dari Juventus yang memuncaki klasemen. Adapun Empoli duduk di posisi ke-18 dengan tujuh poin.
Susunan Pemain
Empoli: Skorupski; Veseli, Costa, Bellusci, Pasqual; Krunic (Tello 55), Diousse (Buchel 75), Croce; Saponara; Pucciarelli, Gilardino (Maccarone 68)
Roma: Szczesny; Rüdiger (Juan Jesus 68), Manolas, Fazio, Emerson (Peres 53); De Rossi (Perotti 83), Paredes; Salah, Nainggolan, El Shaarawy; Dzeko
(mfi/roz)











































