Setelah Ancelotti, Giliran Pirlo Sanjung Gattuso

Setelah Ancelotti, Giliran Pirlo Sanjung Gattuso

Redzi Arya Pratama - Sepakbola
Rabu, 21 Feb 2018 13:04 WIB
Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso. (Foto: Dino Panato/Getty Images)
Milan - Gennaro Gattuso mendapat pujian demi pujian. Setelah Carlo Ancelotti, giliran Andrea Pirlo yang menyanjung kapasitas pelatih AC Milan tersebut.

Milan menuai rentetan hasil memuaskan bersama Gattuso. Mereka tak terkalahkan dalam 10 laga terakhir di semua ajang, dan tujuh di antaranya berakhir dengan kemenangan.

Sempat diragukan saat menggantikan Vincenzo Montella, pun mengawali karier sebagai pelatih Milan dengan performa inkonsisten (3 kalah 1 imbang dan 2 menang), Gattuso menunjukkan bahwa dia bisa membawa Rossoneri bangkit.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ancelotti menganggap Gattuso adalah jiwa Milan dan mampu menjadi pemimpin yang tepat bagi para pemain.

"Ia menularkan energi dan pengetahuan bagi pemain Milan demi mencapai kesuksesan. Mereka berada di jalur yang tepat," tutur Ancelotti.


Pirlo pun turut memberikan pujiannya. Pirlo kagum dan yakin Milan berada di trek yang tepat bersama sosok yang berjuluk Rino tersebut.

"Gennaro Gattuso menunjukkan perkerjaan bagus di Milan dan saya berharap itu terus berlanjut. Saya sempat berbicara dengannya beberapa hari lalu dan puas dengan kinerjanya," ujarnya pada konferensi pers dilansir Football Italia.

"Jika saya adalah bagian dari manajemen Milan, saya akan mempertimbangkan untuk memberi dia kontrak baru. Saya yakin Gattuso bisa melakukan hal yang lebih baik lagi."

"Rino memberikan antusiasme dan rasa memiliki di tubuh klub. Sesuatu yang hilang dari Milan beberapa tahun terakhir. Semoga Gattuso bisa membawa Milan kembali ke tempat yang semestinya," tukas Pirlo.

Milan saat ini memang masih duduk di peringkat ketujuh, tapi memiliki poin sama dengan Sampdoria yang menang agresivitas di pertingkat enam (batas lolos Liga Europa), serta delapan poin dari Lazio di peringkat keempat. Secara matematis, mereka masih mampu mencapai empat besar karena Serie A baru berjalan 25 laga.


(cas/fem)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads