Juve mengalahkan Milan 3-1 dalam giornata ke-30 Serie A yang berlangsung di Allianz Stadium, Minggu (1/4/2018) dinihari WIB. Tambahan tiga poin membuat Bianconeri nyaman di puncak dengan 78 poin.
Sementara itu, beberapa menit sebelum laga antara Juve vs Milan, Napoli malah gagal menang di kandang Sassuolo. Partenopei diimbangi dengan skor 1-1. Hasil itu membuat Napoli yang tadinya cuma terpaut dua angka, kini harus tertinggal empat angka.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Statistik Juve saat Kandaskan Milan |
Di laga lainnya, Inter Milan, yang sempat meraih rentetan hasil buruk kini sudah kembali konsisten di jalur kemenangan. Nerazzurri kini menang 3-0 atas Hellas Verona, setelah giornata sebelumnya mengalahkan Sampdoria 5-0.
Kemenangan itu membuat Mauro Icardi dkk. berhasil mempertahankan posisi keempat dengan 58 poin dari 29 laga. Namun, jumlah poin itu masih belum aman mengingat jaraknya cuma satu angka dari Lazio di posisi kelima yang sudah main 30 kali.
Hasil Liga Italia pekan ke-30:
Bologna 1 - 1 Roma
Atalanta 2 - 0 Udinese
Cagliari 0 - 4 Torino
Fiorentina 2 - 0 Crotone
Genoa 1 - 1 SPAL 2013
Inter 3 - 0 Hellas Verona
Lazio 6 - 2 Benevento
Chievo 2 - 1 Sampdoria
Sassuolo 1 - 1 SSC Napoli
Juventus 3 - 1 AC Milan
Klasemen Liga Italia:
[Gambas:Sportradar]
(ran/krs)











































