Kembali Dioperasi, Andrea Conti Absen sampai September

Kembali Dioperasi, Andrea Conti Absen sampai September

Meylan Fredy Ismawan - Sepakbola
Jumat, 06 Apr 2018 00:03 WIB
Bek kanan AC Milan Andrea Conti kembali dioperasi dan akan absen selama 5-6 bulan (Foto: Marco Luzzani/Getty Images)
Milan - Malang betul nasib bek kanan AC Milan, Andrea Conti. Conti harus kembali menjalani operasi lutut yang memaksanya menepi dari lapangan hijau sampai bulan September.

Conti adalah salah satu pemain yang direkrut Milan pada musim panas lalu. Pemain belakang yang kini berusia 24 tahun itu didatangkan dari Atalanta dengan biaya yang kabarnya mencapai 24 juta euro.

Namun, Conti belum bisa berkontribusi banyak untuk klub barunya. Dia mendapatkan cedera di ligamen lutut kirinya dalam sesi latihan pada September lalu dan harus dioperasi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Kondisi Conti sebenarnya sudah jauh membaik. Dia bahkan sudah duduk di bangku cadangan ketika Milan mengalahkan Chievo 3-2 pada 18 Maret.

Akan tetapi, Conti ternyata harus kembali naik meja operasi untuk menstabilkan kondisi lututnya yang cedera. Operasi itu telah sukses dilakukan di Villa Stuart pada Kamis (5/4/2018).

"AC Milan mengumumkan bahwa hari ini Andrea Conti telah menjalani operasi untuk menstabilkan lutut kiri yang sebelumnya dioperasi untuk rekonstruksi ACL," jelas Milan dalam pernyataan di situs resminya.

Milan memperkirakan Conti butuh waktu lima hingga enam bulan untuk memulihkan diri. Conti sendiri berharap bisa kembali bermain pada bulan September.

"Saya ingin langsung berada di lapangan, di bulan September, untuk mendapatkan semua kepuasan yang tak saya miliki pada musim ini," kata Conti, yang baru main lima kali dalam seragam Milan.





(mfi/nds)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads