Milan menuai kemenangan 2-0 atas Genoa saat bertanding di Stadio Luigi Ferraris. Fabio Borini dan Suso yang menjadi penentu kemenangan tim asal kota mode itu.
Pada pekan lalu, Milan baru saja menelan kekecewaan. Tim asuhan Gennaro Gattuso itu ditaklukkan Juventus dalam perebutan gelar juara Piala Super Italia.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kiper Milan, Gianluigi Donnarumma, mengungkapkan bahwa sejatinya posisi keempat klasemen akhir merupakan bidikan utama tim Merah-Hitam.
"Kekalahan di Supercoppa benar-benar menyakitkan, tapi misi kami adalah mengamankan posisi keempat dan kami ada di sana. Mari langsung fokus ke laga berikutnya, yang ini sudah kami amankan," kata Donnarumma di Sky Sports Italia.
"Bukan start yang bagus, tapi berusaha bersama-sama dan itu yang terpenting. Kami berjuang keras dan kualitas kami akhirnya bisa muncul untuk memenangi laga yang sulit," dia menambahkan.
(cas/raw)











































