Leganya Fabio Borini Bikin Gol untuk Milan Lagi

Leganya Fabio Borini Bikin Gol untuk Milan Lagi

Lucas Aditya - Sepakbola
Selasa, 22 Jan 2019 09:27 WIB
Pemain AC Milan, Fabio Borini. (Foto: Paolo Rattini/Getty Images)
Genoa - Fabio Borini menjadi salah satu penentu kemenangan AC Milan atas Genoa di Liga Italia. Dia pun lega bisa memberi kontribusi untuk Rossoneri.

Dalam pertandingan di Stadio Luigi Ferraris, Senin (21/1/2019), Milan memetik kemenangan 2-0. Borini menjadi pencetak gol pertama, digenapi oleh Suso.

Bagi Borini, Ini merupakan gol kedua untuk Milan di musim 2018/2019. Sebelumnya, dia mencatatkan namanya di papan skor pada ajang Liga Europa.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Gol itu dibukukan Borini pada pertandingan Milan dengan Dudelange pada 29 November 2018. Borini menyumbang satu gol saat Milan menang dengan skor akhir 5-2.




"Selalu lebih mudah saat anda ada di lini depan. Gol? Saat anda bekerja keras dan bagus, serta ada ganjaran untuk itu, selalu menyenangkan," kata Borini di Football Italia.

"Apakah saya merasa menjadi kartu joker? Tidak," dia menambahkan.

Borini sempat dispekulasikan akan pergi dari Milan. Liga China menjadi tujuannya, Borini memberi keterangan mengenai rumor itu.

"Saya tak pernah nyaris pindah ke China. Ide saya untuk bertahan di Milan. Saya senang untuk hari ini," kata pemain 27 tahun itu.





Saksikan juga video 'Skill Dewa Pemain Anyar Milan, Paqueta!':

[Gambas:Video 20detik]

(cas/raw)

Hide Ads