Dilansir Daily Mail, berdasarkan laporan Repubblica, Ibrahimovic sepakat kembali ke Milan. Rencananya, pemain 38 tahun itu, yang baru memutuskan meninggalkan LA Galaxy, akan diumumkan kedatangannya pada 30 Desember 2019.
Disebutkan, Ibrahimovic menandatangani kontrak berdurasi 18 bulan. Pemain bertubuh jangkung itu akan mendapat bayaran sebesar 5 juta euro atau sekitar Rp 77 miliar plus bonus.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kedatangan Ibrahimovic diprediksi bisa membantu memperbaiki penampilan musim ini. Pasalnya, pasukan Stefano Pioli kini masih tertahan di peringkat 11 klasemen Liga Italia.
Kabar ini juga memupus rumor Ibrahimovic akan kembali ke Premier League. Sebelumnya santer pemain yang juga sempat berseragam Ajax Amsterdam, Juventus, Inter Milan, Barcelona, Paris Saint-Germain, dan Manchester United itu akan menuju Everton.
Baca juga: Ibra Belum Tentu ke Serie A, kok |
(yna/rin)