Mentalitas juara Cristiano Ronaldo memang tak perlu diragukan lagi. Kekalahan di pertandingan latihan saja bisa bikin Ronaldo badmood seharian.
Hal itu diungkapkan Emre Can, yang sempat jadi rekan setim Ronaldo selama 1,5 musim di Juventus, sebelum dipinjamkan ke Borussia Dortmund Januari lalu. Waktu 1,5 musim sudah cukup buat Can mengerti karakter Ronaldo.
Pemilik lima gelar Pemain Terbaik Dunia itu tak pernah mau kalah, sekalipun hanya di sesi latihan. Semangat tak mau kalah itu pada akhirnya menular ke rekan-rekan setim.
"Cristiano Ronaldo adalah seorang pemimpin dan juara. Dia juga mendorong Anda di pertandingan-pertandingan di latihan. Kalau dia kalah, dia akan tetap dalam suasana hati yang buruk," kata Can kepada Bild, dilansir Football Italia.
Baca juga: Cristiano Ronaldo Tersenyum Lagi |
"Tapi kalau dia menang, di sisi lain, dia senang dan tak pernah melewatkan kesempatan untuk mengejek mereka yang kalah dan membuat mereka terus teringat kekalahan," imbuh mantan pemain Liverpool ini.
Bersama Juventus, Ronaldo sejauh ini sudah memenangi satu Scudetto dan Piala Super Italia.
Simak Video "Ronaldo: Liga Arab Bakal Jadi Liga Paling Kompetitif Ke-4 di Dunia"
[Gambas:Video 20detik]
(raw/cas)